Hallo semunya, salam positif dan optimis selalu. saya selalu berharap bahwa anda semua selalu di dalam lindungan Allah yang Maha Kuasa serta selalu di berkahi di setiap langkah anda, amin.
Pada bagian 1 dengan judul "Dibalik Ilmu Berpikir" ini saya akan menjelaskan hal-hal yang penting dari ilmu berpikir ini. Mungkin, sebagian orang menganggap bahwa berpikir itu adalah hal yang tidak terlalu penting, namun ternyata ini sangatlah berpengaruh besar pada kehidupan kita sehari-hari.
Ilmu berpikir ini bukan untuk suatu kalangan, melainkan berlaku untuk semua orang yang ada dimuka bumi kecuali bayi dan balita yaaa. Sebab, kita sering terburu-buru untuk memutuskan sesuatu sebelum kita berpikir panjang dan hasilnya tentu akan mengecewakan kita. hal ini sering terjadi di kehidupan kita sehari-hari, terutama didalam bisnis. oleh karenanya, banyak orang yang mungkin di sekitar kita yang menutup bisnisnya dengan cepat alias BANGKRUT.

Kenapa demikian ? ini dikarenakan orang tersebut tidak berpikir dahulu sebelum memulai bisnisnya. hal yang paling utama yang perlu kita pikirkan dan kita ketahui sebelum membuka bisnis adalah ILMUnya, yang lain-lain itu belakangan, ilmunya dulu yang penting dan paling utama.anda jangan seenaknya membuka bisnis tanpa ilmu walau modal anda banyak dan berlimpah atau kita melihat bahwa bisnis yang akan kita jalani ini mudah dan tidak susah jadi kita gak butuh ilmunya. Jika anda telah berpikir seperti ini, maka anda harus bersiap-siap untuk menghadapi resikonya.
Lalu, ap saja yang perlu kita pikirkan lagi selain ilmunya ? yang pertama tadi sudah yaaa,. ? yaitu Ilmunya dulu, lalu yang kedua adalah membangun kepercayaan kepada partner, yang ketiga adalah mengenali karakter orang yang mau kita ajak bisnis, jadi kita harus mencari persamaan antara kita dan orang tersebut sehingga kita dapat menjual produk kita dengan mudah. >>> klik Bagian 2
Comments